ANDAI WAKTU DAPAT DIHENTIKAN

 

Source image from google


Andai waktu dapat dihentikan

Selalulah seperti ini

Aman dalam dekapan

Rasakan rindu cintamu


Andai waktu tetap dapat dihentikan

Aku kan terus kumandangkan

Luapan lagu perasaan

Agar cinta ini semakin membara


Andai waktu selalu dapat dihentikan

Kan kudekap kau erat

Kupasung dalam cinta

Kuikat dengan rindu asmara


Sayang ia tidak dapat dihentikan ....


Kau telah berubah

Tak ada lagi cinta

Apalagi rindu membara

Hilang lenyap, tak bersisa


Aaaahh ....




Komentar

  1. Nice! Kalo dibaca perlahan, seolah sedang berpuisi, kerasa banget. Di setiap baris pertama dari bait 1 sampai 3, ritmenya nanjak, dramatis tapi manis, cieeee.. eh aku serius ini loh, cobain deh! Syg, ujungnya harus dihempas turun 😂 ya iyalah,judulnya aja "Andai ..." 😍

    BalasHapus
  2. Hahahhaha makasiih yaaa udh suka. Lope-lope dhe....

    BalasHapus
  3. Susunan kalimatnya aku suka 😍 walaupun kurang paham dengan puisi.

    BalasHapus
  4. bagus mba, asik bacanya ... sudah kaya pujangga

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer